Kenal Pamit Kapolres Salatiga Dirangkai dalam Suasana Hangat  di Wahid Prime

/
/
Kenal Pamit Kapolres Salatiga Dirangkai dalam Suasana Hangat  di Wahid Prime

Acara Pisah Sambut Kapolres Salatiga berlangsung khidmat di Wahid Prime Salatiga, Selasa (13/1/2026). Kegiatan ini dihadiri oleh sekitar 350 tamu undangan, termasuk Wali Kota Salatiga Bapak Robby Hernawan beserta istri, jajaran Forkopimda Kota Salatiga, tokoh masyarakat, tokoh agama, serta tamu undangan lainnya.

Acara ini menandai pergantian kepemimpinan Kapolres Salatiga dari AKBP Veronica, SH., SIK., M.Si kepada AKBP Ade Papa Rihi, SH., SIK., MH. Momentum pisah sambut tersebut menjadi ajang silaturahmi sekaligus penguatan sinergi antara Polri, Pemerintah Kota Salatiga, dan seluruh elemen masyarakat.

Dalam kesempatan tersebut, AKBP Veronica, SH., SIK., M.Si menyampaikan terima kasih atas dukungan dan kerja sama berbagai pihak selama masa pengabdiannya di Salatiga. Ia berharap kerja sama yang telah terjalin dapat terus dilanjutkan demi menjaga keamanan dan ketertiban wilayah.

Sementara itu, AKBP Ade Papa Rihi, SH., SIK., MH menyampaikan komitmennya untuk melanjutkan tugas dan pengabdian dengan mengedepankan pelayanan kepolisian yang profesional, humanis, dan bersinergi dengan pemerintah daerah serta masyarakat.

Rangkaian acara berlangsung hangat dan semarak dengan hiburan dari Lorenza, yang menambah suasana kebersamaan semakin hangat.

Sebagai hotel bisnis dan MICE di Kota Salatiga, Wahid Prime Salatiga terus berperan mendukung berbagai kegiatan institusi dan pemerintahan melalui ketersediaan ballroom berkapasitas besar serta layanan profesional yang menunjang kelancaran acara.